Profil Erik ten Hag, Pelatih Anyar Manchester United

  • Share
Profil Erik ten Hag, Pelatih Anyar Manchester United

Ht-mobile.co.id – Manchester United meresmikan Erik ten Hag sebagai manajer baru pengganti Ralf Rangnick pada Kamis (21/4/2022) sore WIB, sosoknya digadang-gadang menjadi jawaban tepat kebangkitan Setan Merah.

Menjadi sosok yang terus menerus dikaitkan dengan Manchester United, Old Trafford akhirnya menjadi pelabuhan terbaru Erik ten Hag sebagai manajer sepak bola.

Kabar ini dibagikan langsung Manchester United melalui laman resmi dan media sosial klub, Erik ten Hag diikat kontrak selama tiga musim dengan opsi 12 bulan perpanjangan.

“Manchester United dengan senang hati mengumumkan penunjukan Erik ten Hag sebagai manajer baru, yang sudah memenuhi persyaratan visa kerja.” bunyi pernyataan resmi Man United.

Baca Juga:
Bagikan Potret Perdana Bareng Putrinya yang Baru Lahir, Cristiano Ronaldo: Mensyukuri Hidup

Namun Ten Hag baru akan bertugas sebagai manajer Man United setelah musim 2021-2022 berakhir, mengingat saat ini fokusnya masih untuk Ajax Amsterdam.

Ia berpotensi membawa de Godenzonen kembali merengkuh gelar Eredivisie atau Liga Belanda musim ini, terlepas dari itu keputusan ini disebut-sebut memberi harapan baru.

Khususnya mengembalikan kejayaan Setan Merah yang semakin tenggelam sejak ditinggal Sir Alex Ferguson pada 2013 lalu, sembilan musim terakhir tanpa gelar Premier League.

Sederet nama besar sudah didatangkan sebagai pengganti Ferguson, mulai dari Louis Van Gaal hingga Jose Mourinho, namun tak membuahkan hasil memuaskan.

Profil dan Karier Erik ten Hag

Baca Juga:
5 Hits Bola: 3 Alasan Manchester City Pantas Jadi Juara Liga Inggris Musim Ini

Lahir pada 2 Februari 1970, Erik ten Hag merupakan putra asli daerah Haaksbergen, Belanda yang sudah berkecimpung di dunia sepak bola sejak kecil.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS



#Profil #Erik #ten #Hag #Pelatih #Anyar #Manchester #United

Sumber : www.suara.com

  • Share
Exit mobile version